Cara Download Aplikasi Android dengan Aman agar Terhindar dari Malware


Berita mengenai keberadaan malware di Google Play Store atau yang dulu dikenal sebagai Android Market bukanlah kabar baru. Bahkan, beberapa perusahaan keamanan mengatakan bahwa terdapat ribuan malware yang mengisi situs tempat download aplikasi Android tersebut. Lalu bagaimana cara download aplikasi Android dengan aman?

Isu mengenai cara download aplikasi Android dengan aman tentu menjadi sangat penting. Utamanya bagi para pengguna handphone Android. Biasanya, malware-malware tersebut kebanyakan menyelinap di aplikasi-aplikasi Android yang dapat diunduh secara gratis. Maka, tentu hal ini harus menjadi perhatian yang sangat penting bagi Anda.

Dengan melakukan langkah berikut, paling tidak Anda dapat terhindar dari sebuah aplikasi yang berbahaya bagi handphone Android Anda.

Baca komentar yang tertera di Google Play Store

Hal ini menjadi sangat penting bagi Anda. Dengan membaca komentar pengguna Android lain, Anda paling tidak dapat mengetahui kualitas dari aplikasi tersebut. Jangan langsung mengunduh sebuah aplikasi tanpa memperhatikan faktor yang satu ini. Tak hanya itu, komentar juga harus Anda baca setiap kali sebuah aplikasi meminta Anda untuk melakukan update.

Cek rating aplikasi

Cara download aplikasi Android dengan aman berikutnya adalah dengan memeriksa rating dari sebuah aplikasi. Jika sebuah aplikasi dengan rating bintang tiga, tentu bukanlah sebuah aplikasi yang layak untuk Anda download. Beda halnya ketika aplikasi tersebut memiliki rating bintang empat atau lima.

Periksa developer aplikasi

Sebuah aplikasi yang berkualitas tentunya dihasilkan oleh developer yang berkualitas pula. Maka, langkah ini seharusnya juga menjadi pertimbangan Anda. Caranya pun cukup mudah. Anda cukup mencari situs dari developer tersebut.

Perhatikan notifikasi

Tak jarang sebuah aplikasi akan meminta data pribadi Anda. Dan jika aplikasi tersebut bukan sebuah aplikasi berbahaya, maka akan ada notifikasi tertentu. Nah, notifikasi tersebut harus Anda baca dengan seksama. Jangan sampai Anda melewatkannya.

Update aplikasi sama artinya dengan menginstall ulang

Ketika melakukan update sebuah aplikasi, Anda seharusnya cukup hati-hati. Baca lagi komentar untuk melihat kalau-kalau ada yang berbeda mengenai update yang diberikan.

Banyak bertanya

Selalu bertanya mengenai kegunaan sebuah aplikasi adalah cara download aplikasi Android yang paling ampuh. Anda bisa bertanya mengenai hal ini di beberapa forum Android ataupun komunitas. Tentu dalam komunitas atau forum tersebut akan banyak orang lain yang berkeinginan serupa.

Berikan komentar

Memberikan komentar pasca pemakaian sebuah aplikasi merupakan langkah yang cukup bijak. Dengan memberikan komentar, maka Anda berperan untuk memberi tahu orang lain tentang cara download aplikasi Android yang aman.

Terakhir, hati-hati dalam mengunduh sebuah aplikasi harus ditingkatkan. Jangan hanya karena sebuah aplikasi gratis, Anda langsung menurunkan tingkat kewaspadaan.

Sumber: http://bit.ly/KOlvwv

Artikel Terkait:

Posted in . Bookmark the permalink. RSS feed for this post.

Leave a Reply

Search

Swedish Greys - a WordPress theme from Nordic Themepark. Converted by LiteThemes.com.